
Karang Agung,17 Januari 2019
Program pembangunan peningkatan ekonomi masyarakat sedang menjadi prioritas kegiatan pada tahun 2019 di Desa Karang Agung, Program yang digagas dalam Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP Desa) adalah Agro Wisata yang lokasinya terletak di Kelompok Tani Subur yang diketuai oleh Bapak Tosin.
Pada hari ini tampak Kepala Seksi (KASI) Perencanaan Bapak Eko Rohmanto menyambangi Persawahan Kelompok Tani Subur untuk melakukan pengukuran. Menurut penuturan Pak Eko pengukuran ini adalah tindak lanjut hasil pertemuan dengan Dinas Pertanian Kabupaten Bulungan yang mana ada program Optimalisasi Lahan (perbaikan pematang dan bentuk sawah).

” Ini masih kita usulkan disertai dengan proposal maka dari itu perlu pengukuran untuk menggambar sketsanya, jadi mohon Doanya agar Proposal ini cepat direspon dan terealisasi di tahun 2019 ini.”
Ujar Pak Eko sapaan akrabnya saat ditanya disela – sela mengukur pematang sawah.
Menurut Pak Eko program optimalisasi lahan ini akan kita integrasikan ( disatukan red ) dengan program Desa yaitu pembangunan Agro Wisata yang telah tertuang di RKP Desa dengan estimasi anggaran dana senilai ± Rp. 250.000.000 (dua ratus lima puluh juta rupiah).
Saat berbincang dengan Petani yang bertepatan dengan musim panen, Pak Eko menyampaikan bahwa rencananya pada musim tanam kedua (MT II) akan ada program dari Badan Usaha Milik Desa (BUM Desa) yaitu fasilitasi persiapan tanam sampai dengan pasca panen.

” Ditunggu saja program ini, jika ini dapat direalisasikan oleh BUM Desa maka sangat membantu Petani terutama dalam kesedian bibit unggul,saprodi dan yang paling penting adalah pasca panen; Tapi yaa ada Standart Operasional Prosedur yang harus diikuti.“
imbuh Pak Eko sambil tersenyum.
AKTIFITAS PENGUKURAN RENCANA OPTIMALISASI LAHAN DAN KEGIATAN PANEN DALAM GAMBAR







Tinggalkan Balasan